Episode 7 - The Ghost Client : The Case of the Imposter Detectives
Para detektif menduga ada organisasi yang berhubungan dengan semua kasus yang telah meraka selesaikan. Tiba-tiba datang seorang wanita mengamuk dan memukuli detektif Kwang Soo. Wanita itu adalah Song Ji hyo. Ji Hyo datang meminta pengembalian uang karena merasa kasusnya tidak kunjung diselesaikan.
Para detektif datang ke cafe untuk mencari detektif palsu yang mengunakan nama mereka. Mereka akhirnya saling bertemu.
Joo Se-Ho imitasi Jae Suk, Seunghee imitasi Sejeong, Kwang Hee imitasi Kwang Soo, Ahn Bo-Hyeon imitasi Sehun, Ha Sung Woo imitasi Seung Gi, Ravi imitasi Jongmin dan Yoo Byeong Jae imitasi Minyoung
Pemilik cafe datang menawarkan segepok uang dan tiba-tiba kerasukkan hantu bernama Kim Seo-Ri. Hantu Seo-Ri meminta kedua tim detektif untuk menemukan kekasihnya, Yoo Tae Uk. Sebelum Seo-Ri meninggal, Tae-Uk sedang menyiapkan lamaran untuknya.
Kedua tim lalu berlomba untuk menyelesaikan kasus tersebut dengan harapan agar mendapatkan uang. Mereka memecahkan teka-teki berdasarkan petunjuk dari kumpulan surat cinta Seo-Ri yang membawanya ke tempat kenangan mereka.
Jae Suk, Sehun, Kwang Soo dan Jongmin pergi ke arena outbond couple di Dongsan-dong. Sedangkan Seung Gi, Minyoung dan Sejeong pergi ke Sekolah Seni di Seopang-dong. Guru disana memberitahukan mereka ciri-ciri Yoo Tae-Uk dan minyoung membuat sketsa wajahnya
Mereka lalu pergi ke tempat kerja Tae-Uk. Minyoung, Seung Gi dan Sejeong melihat daftar karyawan. Para detektif lalu berpencar untuk mencari Tae-Uk di 9 titik lokasi.
Minyoung memilih mencari di gedung pernikahan. Disana ia bertemu dengan Ahn Bo-Young. Bo Young menawarkan agar mereka mencari bersama. Minyoung melihat gembok cinta milik Tae-Uk dan Seo-RiBaca Juga :
Sinopsis Where I Was That Most Beautiful
Setelah mengikuti berbagai petunjuk, mereka sampai di danau dekat gedung pernikahan. Mereka berhasil menemukan tempat Tae-Uk melamar Seo-Ri. Ditengah danau tersebut ada sebuah pita dan para detektif mengambil kantong hitam yang terikat oleh pita.
Mereka terkejut saat mengetahui isi kantong tersebut adalah mayat wanita. Kedua tim juga baru menyadari Ahn Bo-Young dan Park Minyoung menghilang.
Rupanya Yoo Tae-Uk yang membunuh Kim Seo-Ri. Jae Suk meminta Tae-Uk menyerahkan diri ke polisi. Tiba-tiba seseorang menembak Tae-Uk dari atas pohon dan tewas ditempat.
Se Ho mengaku mereka hanya dibayar oleh Bo Young. Ahn Bo-Hyeon rupanya juga membayar pemilik cafe untuk berpura-pura kerasukan. Ia telah merencanakan semuanya. detektif menduga Minyoung dan Ahn Bo-Young berkomplot.
Para detektif bergegas mencari si penembak Tae-Uk. Namun, mereka gagal. Jae Suk menemukkan sebuah kartu logo timbangan. Dibalik kartu berisi tulisan bahwa Hwalbindang telah mengadili para penjahat dan yang berikutnya adalah 'flower death' atau Seung Gi (Busted 2). Kwang Soo yakin Hwalbindang adalah organisasi tersebut dan mungkin saja Minyoung itu pemimpinnya dan Ahn Bo Young 'pria itu' (Ep 6)
Comments
Post a Comment